trustnews.id

BPR Marunting Sejahtera Tingkatkan Pelayanan Lewat Digitalisasi
Dok, BPR Marunting/Istimewa
Bank Perkreditan Rakyat

BPR Marunting Sejahtera Tingkatkan Pelayanan Lewat Digitalisasi

NASIONAL Jumat, 16 September 2022 - 08:41 WIB Hasan

Trustnews.Id - Pemanfaatan teknologi digital menjadi hal tak bisa dielakkan di beberapa sektor usaha, termasuk di sektor perbankan. Memahami hal itu, Perumda BPR Marunting Sejahtera melakukan inovasi produk digital banking. Bisa jadi sesuai namanya "Marunting" dalam bahasa Dayak Ngaju, berarti Maju Sejahtera.

Didik Setiawan, Direktur Utama Dirut BPR Marunting Sejahtera, mengatakan pilihan menggunakan perangkat teknologi informasi berbasis komputer yang terkoneksi secara online realtime dengan seluruh pusat layanan didasarkan beberapa hal, diantaranya sebagai instrumen yang sangat strategis dalam menunjang operasional Bank.

Dia mengungkap, BPR Marunting Sejahtera mengganti core banking system dengan core banking yang memungkinkan untuk dilakukan inovasi produk digital banking. Seperti mobile payment dan dapat dilakukan integrasi host to host switching ATM maupun EDC secara realtime.

"Pengembangan sistem teknologi informasi ini selalu mendapat prioritas utama untuk menjamin keandalan sistem, khususnya terkait dengan konektivitas sistem IT Perumda BPR Marunting Sejahtera, untuk selalu menjaga daya dukung, kehandalan dan pengamanan data keuangan dan nasabah Perumda BPR Marunting Sejahtera," ujar Dikdik Setiawan.

Selain itu, lanjutnya, core banking system yang digunakan saat ini sudah memungkinkan untuk melakukan inovasi produk digital banking. Seperti mobile payment dan terintegrasi host to host switching ATM, EDC dan QRIS secara realtime.

"Core banking system Perumda BPR Marunting Sejahtera juga telah memiliki fasilitas Disaster Recovery Center sehingga apabila terjadi bencana di server utama, sistem dapat pulih kembali dalam waktu yang singkat," jelasnya.

Terobosan yang dilakukan BPR Marunting Sejahtera, Diakui Didik, tidak semudah membalikan telapak tangan perlu waktu yang cukup panjang dan kerja keras, serta jujur dan ikhlas, dari seluruh jajaran (jaran) BPR Bank Marunting Sejahtera. Dan di usia 13 tahun ini, BPR Marunting Sejahtera, telah menunjukan kinerjanya yang cukup signifikan buktinya dari modal awal yang dikucurkan Pemkab Kobar Rp 15 miliar, saat ini sudah memiliki aset sekitar Rp 75 miliar.

“Dalam kurun waktu sekitar 2 tahun di masa pandemi Covid-19 berkat kepercayaan masyarakat Kobar. Alhamdulillah bisa menarik dana dari para nasabah sekitar Rp 45 miliar dan menyalurkan kredit senilai Rp 46.720.532.044," jelasnya.

Untuk memperluas jaringan para calon nasabah di pelosok desa, lanjutnya BPR Marunting Sejahtera juga telah menyiapkan sejumlah Mobil Kas Keliling. Langkah ini dalam upaya BPR Marunting Sejahtera meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, sehingga dapat menjangkau dan mendekatkan diri. Sekaligus juga mendukung Pemkab Kobar di sektor perekonomian.

Didik menilai, keberadaan mobil tersebut sangat penting untuk membantu masyarakat, terutama di pelosok. Terlebih saat pandemi Covid-19 ini.

"Jadi dengan sistem jemput bola menggunakan Mobil Kas Keliling untuk menjangkau daerah pedesaan yang memiliki keterbatasan akses perbankan, khususnya wilayah Aruta Selatan dan Aruta Utara," ungkapnya.

(tn/san)