trustnews.id

Atasi Karhutla, Polres Banjar Modifikasi Motor Dinas Jadi Pemadam  11.19.00
Foto: istimewa

Martapura,InfoPublik - Dalam rangka mengantisipasi bencana alam Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di wilayah kabupaten Banjar tahun 2020. Kepolisian resort Banjar menggelar apel pengecekan pasukan sarana dan prasarana penanggulangan Karhutla di halaman Polres Banjar, Senin (15/6/2020) dipimpin langsung Sekretaris Daerah kabupaten Banjar, HM Hilman dan melibatkan unsur TNI, Polri, BPBD Banjar, Satpol PP, Damkar, PMI,serta Manggala Agni.

Pengecekan pasukan dilakukan untuk membangun soliditas dan sinergitas, sekaligus wujud kesiapan pasukan untuk cepat tanggap dalam mengatasi kebakaran hutan dan lahan. Juga untuk mengetahui jumlah kekuatan dan sarana prasarana yang digunakan serta mengecek keterampilan dan penguasaan peralatan.

Sekretaris Daerah kabupaten Banjar, HM Hilman berpesan untuk terus meningkatkan lagi kewaspadaan, serta terus berupaya melakukan pencegahan terhadap potensi kebakaran yang akan mungkin terjadi.

“Oleh karena itu semua pihak terkait harus berperan aktif dalam mencegah hal yang dapat memicu timbulnya bencana dengan cara melakukan penyuluhan, sosialisasi, kampanye, termasuk memastikan kekuatan pasukan dan penguasaan peralatan yang digunakan dalam penanganan karhutla,”ucap Sekda Banjar

Sementara itu Kapolres Banjar, AKBP Andri Koko Prabowo sudah menyiapkan sebanyak 600 personil dan pihaknya sudah modifikasi motor dinas dengan selang saluran air sebanyak 74 unit.

"Kita sudah jauh hari telah menyiapkan pasukan dan sarpras untuk penanggulangan karhutla di tahun ini, bahkan motor dinas sudah kami modifikasi dengan tambahan selang saluran air untuk penyemprotan,”jelas Kapolres Banjar

Kepala BPBD Banjar, HM Irwan Kumar juga menambahkan dalam keterangannya akan menyiapkan posko pusat bencana untuk memudahkan para personil gabungan dalam berkoordinasi dalam penanggulangan karhutla .

"Ya pihak kita sudah menyiapkan personil maupun relawan dan nantinya juga akan disiapkan posko pusat dan posko lainnya untuk memudahkan para personil gabungan juga relawan dalam berkoordinasi tentang penanggulangan karhutla di wilayah kabupaten Banjar,"pungkasnya. (MC Kominfo Kab.Banjar/Fuad)